Toko Roti yang sudah ada dari tahun 1929, Wajib Mampir saat ke Bandung

Sisa peninggalan zaman kolonial Belanda hingga kini masih banyak tersimpan di berbagai sudut Kota Bandung, Jawa Barat.

Toko roti tersebut turut menjadi saksi bisu perkembangan Jalan Braga yang tersohor. Di masa lalu, tempat ini menjadi tempat tongkrongan favorit kalangan warga Eropa juga bumiputera. Hingga saat ini, toko roti tersebut masih menjaga resep sejak zaman Belanda termasuk gaya bangunan era kolonial berkonsep Art Deco yang tidak banyak diubah.

Tempat Berkumpul Kalangan Konglomerat Belanda, merujuk buku Sudarsono Katam berjudul ‘Nostalgia Bragaweg Tempo Doeloe – 1930 sampai 1950’ Toko Roti Het Snoephuis telah menjadi tempat berkumpulnya kalangan warga Belanda di Bandung, Jawa Barat.

Beberapa yang menjadi pelanggan roti di sana adalah keluarga konglomerat perkebunan teh, pengusaha, pegawai pemerintah, hingga kalangan warga biasa.

Keunikan lain yang menjadi daya tarik dari tempat ini adalah tersedianya tempat berkumpul, layaknya kafe dengan nuansa lawas yang dipertahankan. Hal ini yang kemudian membuat para pelanggannya tetap jatuh cinta dengan roti dan kue di sana, yang sudah menjadi pembeli tetap sejak puluhan tahun silam.

Info lebih lengkap mengenai WISATA JAWA BARAT Khususnya BANDUNG, bisa kunjungi tourbandung.co.id atau hubungi Whatsapp dan E-Mail kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *